TARGET88 – Baik itu pemain lama ataupun pemula pasti sering bertanya, senjata apa yang tersakit di FF. Dan tak sedikit dari kamu membutuhkan rekomendasi senjata terbaiknya.
Sebagai salah satu jenis game FPS, Free Fire hadir dengan beragam jenis senjata. Jika ingin menang, kamu harus memilih sanjata yang sesuai dengan lokasi yang dituju. Apakah kamu akan bermain diruangan terbuka atau tertutup.
Salah satu jenis senjata terbaik dan cukup populer di kalangan pemain adalah M1887. M1887 merupakan bagian dari Shotgun Free Fire. Sebagai senjata Shotgun, M1887 akan memberikan kerusakan besar dalam jarak dekat dan memiliki kemampuan menembak cepat.
Senjata shotgun ini semi-otomatis yang terinspirasi oleh senjata aslinya, Winchester Model 1887. Namun, perlu kamu tahu bahwa M1887 juga memiliki kelemahan, seperti jangkauan tembak yang terbatas dan memiliki kapasitas peluru yang sedikit.
Jika ingin menggunakannya, pastikan kamu sudah mendapat tempat persembunyian yang aman agar saat mengisi ulang peluru, masih terlindungi dari serangan musuh.
Kelemahan senjata Shotgun Free Fire ini dapat menjadi SG paling sakit di FF jika bisa mengendalikannya dengan tepat. Oleh karena itu, penting bagi pemain pemula mengetahui strategi bermain menggunakan M1887.
Berikut trik menggunakan Shotgun M1887 FF yang tepat bagi pemula.
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa M1887 adalah senjata shotgun yang sangat efektif pada jarak dekat. Kamu harus fokus pada pertempuran jarak dekat dengan musuh.
Usahakan untuk mendekati lawan sebelum menembak agar peluru dapat mengenai target dengan akurasi yang tinggi. Hindari menggunakan senjata ini pada jarak yang terlalu jauh, karena dapat mengurangi kerusakan yang dihasilkan.
Sebagai pemain pemula, dalam pertempuran jarak dekat, penting untuk memanfaatkan kecepatan dan kemampuan pergerakan karakter. Gunakan loncatan dan gerakan zigzag untuk membuat diri lebih sulit diincar oleh musuh.
Sambil bergerak, arahkan senjata kamu ke arah musuh dan tembakkan dengan cepat. Kombinasikan gerakan dan tembakan untuk meningkatkan peluangmu bertahan hidup dan mengalahkan musuh.
Meski masih pemain pemula, kamu perlu meningkatkan efektivitas senjata M1887. Hal ini bertujuan agar kamu dapat mengombinasikannya dengan granat atau Gloo Wall.
Setelah mendekati musuh dengan cepat, lemparkan granat untuk membingungkan mereka atau gunakan Gloo Wall sebagai perlindungan sementara ketika menembak. Ini akan memberimu sedikit waktu tambahan untuk menargetkan dan menyelesaikan musuh dengan senjata M1887.
Di dunia game Free Fire, setiap karakter memiliki kemampuan unik. Beberapa karakter dapat memberikan keuntungan tambahan saat menggunakan senjata shotgun Free Fire. Misalnya, karakter Moco dapat melacak musuh yang terkena tembakan shotgun selama beberapa detik.
Manfaatkan kemampuan karaktermu untuk mendapatkan keuntungan dalam pertempuran dengan senjata M1887.
Strategi terakhir dan menjadi salah satu yang utama saat akan menggunakan SG paling sakit di FF ini adalah latihan dan konsistensi sangat penting. Luangkan waktu untuk berlatih menembak dengan senjata M1887 di berbagai situasi.
Pelajari seberapa jauh kamu dapat mengenai target dengan akurasi yang baik dan latih refleks dalam pertempuran jarak dekat. Semakin sering menggunakan senjata Shotgun M1887 FF, kamu akan semakin cepat menguasainya.
Itulah informasi tentang senjata Shotgun M1887 FF dan strategi bermain yang baik dan benar bagi pemain pemula. Selamat mencoba dan jangan sampai ketinggalan kabar terbaru lainnya seputar game online di TARGET88.